Headlines News :
Home » » Wiranto-Hary Tanoe Melawan Kelaziman Politik

Wiranto-Hary Tanoe Melawan Kelaziman Politik

Written By Unknown on Sabtu, 27 Juli 2013 | 11.49

INILAH.COM, Jakarta - Sekretaris Bappilu Partai Hanura, Ahmad Rofiq mengakui penetapan Hary Tanoesoedibjo sebagai calon wakil presiden (cawapres) partai ini bertentangan dengan pakem politik internal. Sebab biasanya penetapan cawapres dilakukan setelah Pemilu 2014.

"Wiranto dan Hary Tanoe ini melawan kelaziman politik. Karena biasanya penetapan itu ditentukan setelah pemilu. Ya tapi mau bagaimana lagi kami harus out of the box," ujar Sekretaris Bappilu Partai Hanura Ahmad Rofiq di Galeri Kafe, Jakarta, Jumat (26/7/2013).

Rofiq mengakui penetapan Hary Tanoe sebagai cawapres awalnya mendapat pertentangan dari internal Partai Hanura. Namun pertentangan itu sudah diselesaikan oleh Ketua Umum Partai Hanura Wiranto.

"Diawal-awal di kalangan internal memang dipertanyakan, tapi setelah dijelaskan soal alasan kenapa Pak Hary Tanoe dipilih akhirnya bisa diterima," ujarnya. [yeh]
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI