Headlines News :
Home » » SBY: Capres Jangan Umbar Angin Surga

SBY: Capres Jangan Umbar Angin Surga

Written By Unknown on Minggu, 04 Agustus 2013 | 11.52

VIVAnews - Bangsa Indonesia bersiap-siap untuk untuk menyambut datangnya Pemilu 2014. Tak hanya itu, banyak juga tokoh-tokoh yang datang ke permukaan untuk menjadi calon-calon presiden Republik Indonesia.

Susilo Bambang Yudhoyono, Presiden Republik Indonesia berharap agar Pemilu 2014 akan menjadi lebih baik dan presiden terpilih bisa mengemban tugas sebaik-baiknya.
"Saya tahun depan sudah tidak bisa terpilih lagi. Para tokoh-tokoh baru yang ingin mengikuti pemilihan presiden memiliki hak dan peluang yang sama. Siapa pun yang nanti terpilih nanti itu rahasia Tuhan," kata SBY, di acara buka bersama di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Sabtu 3 Agustus 2013.

SBY berharap, para tokoh yang datang dari partai incumbent dan partai lainnya harus berkampanye dengan realistik dan jangan terlalu memberikan angin surga kepada masyarakat Indonesia.
"Jangan terlalu mengambil kampanye dengan membuat kebijakan yang terlalu populis, seperti menargetkan pertumbuhan ekonomi menjadi dua digit, nilai tukar rupiah menjadi Rp7.000, dan lainnya," ujar SBY.

"Jika ada yang berkampanye seperti itu, saya yakin semua orang bertepuk tangan selama dua jam. Tapi, semua janji itu sangat tidak realistis dan terlalu memberi harapan besar kepada masyarakat," kata SBY.

Presiden terpilih juga nantinya akan memiliki pekerjaan rumah yang sangat banyak. SBY mengakui, di masa pemerintahannya sudah banyak yang dicapai, tapi masih banyak juga yang belum tercapai. Untuk itu, presiden terpilih masih memiliki pekerjaan rumah yang banyak dalam memenuhi pencapaian-pencapaian selanjutnya.

"Pembangunan adalah proses yang panjang. Sebaiknya kalau tidak bisa membantu presiden dalam membangun Indonesia, jangan mengganggu karena tidak membuat presiden menyelesaikan pekerjaannya," ujar SBY. (art)
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI