Headlines News :
Home » » 20 Agustus, Surat Suara Pilkada Jatim Harus Sudah Terkirim

20 Agustus, Surat Suara Pilkada Jatim Harus Sudah Terkirim

Written By Unknown on Rabu, 07 Agustus 2013 | 18.49

VIVAnews - Pengadaan logistik Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur dipastikan rampung dan sudah terdistribusi ke semua wilayah, seminggu sebelum pelaksanaan Pilkada Jatim, 29 Agustus 2013. Saat ini kekurangannya, hanya penyediaan kalkulator dan template atau surat suara tercetak huruf Braille untuk penyandang tuna netra.

"Kalkulator saya targetkan usai Lebaran sudah tersedia. Jadi tidak ada masalah," ujar Komisioner Bidang Anggaran dan Logistik KPU Jawa Timur, Sayekti Suindyah, Senin 5 Agustus 2013.

Untuk template, lanjut Sayekti kemungkinan pengadaannya dengan penunjukan langsung. "Alasannya, pertama, karena soal teknis. Tak banyak yang bisa mencetak surat suara berbentuk huruf Braille. Kedua, karena jumlahnya tidak terlalu banyak," lanjutnya.

Dia menyebut, tiap TPS ada satu template. Jadi jumlahnya tidak terlalu banyak, sesuai jumlah TPS sekitar 71 ribu lebih.

Soal surat suara, lanjutnya, sesuai undang-undang jumlah DPT kali 2,5 persen sebagai cadangan. "Saya mendengar ada spekulasi yang menyebut cadangan hingga 11 persen. Saya tegaskan itu tidak benar," tuturnya.

Sayekti juga mengatakan, surat suara akan tiba sesuai jadwal. Untuk wilayah kepulauan Sumenep, Gresik, dan Pacitan yang dianggap daerah sulit, surat suara sudah harus tiba pada 14 Agustus 2013. Sementara untuk wilayah daratan yang relatif mudah dijangkau, surat suara akan tiba pada 20 Agustus mendatang.

Sementara, di Pilkada Jatim sebanyak 4 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dipastikan maju sebagai peserta pemilihan gubernur.

Nomor urut 1, pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf (KaRsa) yang juga incumbent; nomor 2 pasangan Eggi Sudjana-Muhammad Sihad (Eggi-Sihad); nomor urut 3 pasangan Bambang Dwi Hartono-Said Abdullah(BDH-Said) dan nomor urut 4, pasangan Khofifah Indar Parawansa-Herman Surjadi Sumawiredja (BeRkah). (ren)
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI