Headlines News :
Home » » Survei SSSG, PDIP Parpol Terpopuler 2013

Survei SSSG, PDIP Parpol Terpopuler 2013

Written By Unknown on Kamis, 25 Juli 2013 | 07.12

INILAH.COM, Jakarta - Soegeng Sarjadi School Of Government (SSSG) merilis survei terbarunya mengenai popularitas partai politik (Parpol) peserta Pemilu 2014, Rabu (24/7/2013).

Survei yang dilaksanakan pada tanggal 3-22 Juni 2013 menempatkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada posisi paling atas 9,25 persen, menyusul Partai Demokrat berada pada posisi 6,64 persen.

Posisi ketiga direbut Gerindra 6,45 persen, Golkar 6,11 persen, PKS 1,88 persen, PAN 1,39 Persen, dan NasDem 1,26 persen. Parpol lainnya hanya berhasil meraih pemilih dibawah 1 persen.

Dalam perolehan tersebut, sebanyak 51 persen responden belum menentukan pilihan parpolnya.

Survei dilakukan dengan metode pengumpulan data yaitu wawancara via telepon, populasi dalam survei seluruh warga yang tinggal di 10 kota besar yakni DKI Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Medan, Makassar, Yogyakarta, Palembang, Denpasar, dan Balikpapan.

Sampel diambil dengan mengacak nomor telepon yang terdapat di dalam buku telepon, jumlah sampel sebanyak 2450 responden, dengan rincian 50 persen perempuan dan 50 persen laki-laki.

Sementara Anaslis data yang digunakan adalah SPSS 16, waktu wawancara mulai 3 Juni 2013-22 Juni 2013,

Tingkat keyakinan survei ini 99 persen, sementara sampling eror penelitian 2,61 persen akan tetapi non sampling eror dimungkinkan dapat terjadi. [mvi]
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI