Headlines News :
Home » » Bursah: Jokowi-Prabowo Capres, Yusril Cawapres

Bursah: Jokowi-Prabowo Capres, Yusril Cawapres

Written By Unknown on Senin, 29 Juli 2013 | 11.52

INILAH.COM, Jakarta - Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra dinilai cocok untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres). Asalkan, calon presiden (capres) nya adalah Jokowi atau Prabowo Subianto.

Cendikiawan Muslim, Bursah Zarnubi menilai Yusril sangat cocok untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Joko Widodo atau Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 tersebut.

"Saya perhatikan Bang Yusril lebih cocok jadi RI-2 lah. Pilihannya hanya Jokowi atau Prabowo," ujarnya usai buka bersama dan silaturahim kebangsaan bersama Yusril Ihza Mahendra di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Minggu (28/7/2013).

Menurutnya, selain persoalan basis dukungan massa dan partai politik, secara popularitas figur Yusril masih jauh tertinggal dengan tokoh-tokoh politik lain. Sehingga disarankan agar Yusril lebih memilih duet dengan Jokowi dan Prabowo.

Selain itu dirinya berharap agar PBB sebagai salahsatu kontestan peserta pemilu bisa mencapai ambang batas minimal sebesar 3,5 persen.

"Semoga PBB bisa lolos dan bang Yusril bisa jadi Cawapres," harapnya. [gus]
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI