Headlines News :
Home » » Ikut Konvensi, Menteri Gita Diminta Mundur

Ikut Konvensi, Menteri Gita Diminta Mundur

Written By Unknown on Jumat, 26 Juli 2013 | 07.52

INILAH.COM, Jakarta - Figur Menteri Perdagangan Gita Wirjawan dinilai sebagai darah segar dalam kancah perpolitikan di tanah air, disaat estapet regenerasi kepemimpinan masih jalan ditempat. Untuk itu, Gita diminta mundur dari jabatannya jika akan mengikuti konvensi calon presiden (Capres) Partai Demokrat.

Demikian disampaikan Direktur Eksekutif Maarif Institute, Fajar Riza Ul Haq. Menurutnya, Gita memiliki kapasitas individu, jaringan, dan kematangan manajerial yang dibutuhkan dalam mendongrak Indonesia di pentas internasional.

"Keberanian politik patut diacungi jempol, tanpa ragu menyatakan kesiapannya untuk maju dalam pertarungan pilpres 2014. Ini modal mendasar karena prasyarat kepemimpinan kuat adalah tegas dan berani dalam mengambil langkah-langkah strategis," kata Fajar, melalui rilisnya kepada wartawan, Jakarta, Kamis (25/7/2013).

Namun, kata Fajar, Gita harus berani tegas untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Perdagangan jika ingin mengikuti konvensi Capres Partai Demokrat.

"Hemat saya ini akan menjadi pilihan kritikal bagi Gita. Jika dia berhasil menyelesai pekerjaan rumah Kemendag lebih cepat dan secara terbuka mengundurkan diri guna fokus di konvensi maka dia akan mendapat simpati publik," kata Fajar.

"Tidak hanya itu, langkah ini pula akan menjadi preseden positif dalam proses pendewasaan politik nasional. Ujian Gita sebagai sosok alternatif akan terlihat sejauhmana dia berhasil membawa prilaku politik yang membangun dalam kultur politik kita," demikian Fajar.

Sebelumnya diberitakan, Board of advisor center for strategic and international studies (CSIS) Jeffrie Geovanie meminta agar Gita segera menyelesaikan tugasnya dan segera mundur dari Menteri Perdagangan.

Mengapa harus cepat rampung? Karena setelah itu Gita mesti konsentrasi mengikuti konvensi yang akan digelar akhir tahun ini. Lebih baik Gita mundur sebagai menteri. "Ikhlas untuk mengundurkan diri," tegas Jeffrie.

Menurutnya, apabila Gita mundur sebagai menteri akan menjadi contoh buat pejabat-pejabat lain. Namun, jika pekerjaan-pekerjaan di Kemendag belum tuntas, lebih baik mundur sebagai calon peserta konvensi capres Partai Demokrat. [mes]
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI