Headlines News :
Home » » Hatta Belum Mau Pikirkan Capres

Hatta Belum Mau Pikirkan Capres

Written By Unknown on Minggu, 28 Juli 2013 | 11.29

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa belum mau berbicara banyak mengenai calon presiden 2014. Dia masih fokus sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang dinilainya saat ini lebih penting dibanding capres.

"Saya saat ini sebagai Menko Perekonomian fokus dulu kepada tugas sebagai menteri. Saya tidak boleh hilang konsentrasi dan terganggu, karena kita memerlukan energi ekstra untuk menangkal dampak dari resesi global," kata Hatta, Sabtu (27/7/2013).

Hatta menjelaskan, saat ini DPP lebih memikirkan untuk pemilu legislatif, di luar hal tersebut belum dipikirkan. Untuk target perolehan kursi pada pemilu legislatif, PAN menargetkan 77 kursi.

"Kami tidak muluk-muluk, satu dapil targetnya satu kursi. 77 dapil, berarti targetnya 77 kursi," ucapnya.
Menurut Hatta, target 77 kursi itu sangat realistis. Mengingat pada pemilu lalu PAN berhasil mendapatkan 53 kursi parlemen. Jadi PAN hanya mengejar 20-an kursi untuk meraih target 77 kursi.

Hatta menuturkan, saat ini PAN memiliki elektabilitas sebesar 7 persen. Untuk target 20 kursi, PAN harus memperoleh minimal 5 persen suara untuk menjadi 12 persen. PAN pun optimistis 12 persen itu akan tercapai.

"12 persen itu tidak muluk-muluk, karena saya tidak melipatkan 3 kali, dilipatkan dua kali pun tidak," pungkasnya.
Share this post :
 
About Us | Advertise With Us | Privacy Policy | Contact Us
Copyright © 2011. Ayo Memilih Lagi ! - All Rights Reserved
Developed by BQ SISCAWATI Published by Ayo Group
Proudly powered by CV. ANEKA JASA MANDIRI